SMANSID ANNIVERSARY 18TH
Belum lama ini SMA N 1 Sidoharjo di guncang oleh kemeriahan dies natalis ke-18, sejak 2005 dan kini kembali lagi dengan mengangkat tema `BHINNEKA GANA SIDDHI ASTADASA
` yang memiliki arti `Perbedaan Menuju Kesempurnaan ke 18
`. Perayaan dies natalies diresmikan oleh kepala sekolah, Marsiyono S.Pd pada tanggal 9 Oktober 2023 melalui apel pembukaan. Kegiatan berlangsung selama 3 hari, yakni tanggal 9, 10, dan 11 Oktober. Acara dimeriahkan oleh berbagai kegiatan, seperti perlombaan, hiburan, hingga pemotongan tumpeng yang dilaksanakan pada hari puncak, Rabu (11/10). Acara yang di selenggarakan oleh dewan guru dan pengurus OSIS berjalan lancar dan sukses menarik antusias seluruh warga sekolah.